Analisa Keunggulan dan Kelemahan Timnas Belgia di Piala Dunia 2022

Analisa Keunggulan dan Kelemahan Timnas Belgia di Piala Dunia 2022

Timnas Belgia selalu gagal merebut gelar pada turnamen-turnamen besar sejak beberapa tahun terakhir. Dan pada ajang Piala Dunia Qatar 2022 kali ini, tentu saja menjadi kesempatan terakhir bagi Generasi Emas Belgia untuk mendapatkan titel penghargaan. Pada Piala Dunia di Brasil tahun 2014 silam, Timnas Belgia sanggup melangkah hingga babak perempat final. Dan pada Piala Dunia Rusia tahun 2018, The Red Devils berhasil menempati posisi ketiga. Padahal, Belgia diprediksi memiliki kedalaman skuad yang mumpuni yang dapat menjadi ancaman bagi kontestan lain di setiap edisi Piala Dunia.

Pada Piala Dunia Qatar 2022 kali ini, Belgia tergabung kedalam Grup F bersama dengan Kanada, Maroko, dan Kroasia. Melihat dari komposisi grup tersebut, Belgia jelas berpeluang besar untuk lolos bersama dengan Kroasia. Akan tetapi, segala sesuatu bisa terjadi di dalam sepakbola. Meskipun begitu, keduanya tetap menjadi tim unggulan di Grup F, dan dipercaya punya peluang yang besar untuk melaju minimal hingga mencapai babak perempat final.

Dan pada kesempatan kali ini, Arenascore sebagai Agen Sbobet Bola khusus taruhan Piala Dunia 2022 mengajak anda untuk mengikuti taruhan Piala Dunia Qatar 2022 di Sbobet. Dan gabung sekarang juga dengan Mendaftar Sbobet Bola secara gratis dan dapatkan akun untuk bertaruh pada semua jenis taruhan sepakbola Piala Dunia beserta permainan lainnya.

Keunggulan Timnas Belgia :

Timnas Belgia merupakan tim bertabur bintang dan pemain-pemain menjanjikan lainnya. Hal ini menjadi salah satu alasan positif mengapa Belgia begitu diunggulkan, disamping fakta bahwa Belgia tengah menempati peringkat ke 2 di Ranking FIFA.

Panggung besar Piala Dunia Qatar 2022 menjadi kesempatan terakhir bagi Generasi Emas The Red Devils untuk mendapatkan gelar juara. Hal tersebut membuat para pemain begitu antusias untuk berjuang habis-habisan hingga mencapai final.
Belgia juga 100% telah memastikan bahwa mereka akan lolos dari Fase Grup F, dan berharap untuk mampu melangkah lebih jauh lagi. Mereka bahkan menargetkan memenangkan seluruh laga di Grup F dan mencatat hasil sempurna sebagai pemuncak Grup F dengan koleksi 9 poin penuh.

Kekuatan utama Timnas Belgia berasal dari sosok Romelu Lukaku. Posisi ujung tombak Belgia yang namanya meroket sejak tampil di Liga Primer Inggris tersebut tentu tidak akan pernah tergantikan di Piala Dunia 2022 ini. Bahkan ketika berada di Inter Milan saat ini, Lukaku tidak pernah absen dalam mencetak angka bagi tim. Dengan postur tubuh tinggi besar dan stamina yang bagus, pemain dengan tipikal tendangan kidal ini sangatlah berbahaya ketika telah menerima bola di dalam kotak pinalti musuh.

Tembok pertahanan utama milik Belgia kabarnya akan dilapisi oleh sosok gelandang bertahan terbaik mereka, Axel Witsel, dan kiper terbaik mereka Thibaut Courtois. Axel Witsel menjadi pemain bertahan terbaik milik Belgia yang sangat sulit untuk tergantikan oleh pemain lain. Sama seperti Witsel, Thibaut Courtois juga mendapatkan kondisi yang sama.
Witsel mendalami kemampuan bertahannya dan menjadi jauh lebih baik setelah 4 musim berada di Jerman bersama dengan Borussia Dortmund. Sementara Courtois selalu dipercaya untuk menjadi kiper utama dalam beberapa klub raksasa, seperti Atletico Madrid (3 musim), Chelsea (4 musim), hingga Real Madrid (saat ini memasuki musim ke 5).

Kevin De Bruyne, menjadi pemain kunci penting dalam skuad Belgia di ajang Piala Dunia Qatar 2022 ini. Sang Maestro lapangan tengah tersebut dikabarkan sangat dinanti-nantikan peformanya, karena para penggemar sangat ingin tahu siapakah yang terbaik antara De Bruyne ataukah Luka Modric (Kroasia).
De Bruyne yang saat ini masih berseragam Manchester City dipastikan akan menjadi otak serangan dari Belgia yang akan sangat sempurna apabila mampu bekerja sama dengan baik bersama dengan Lukaku.

Kelemahan Timnas Belgia :

Meski memiliki Axel Witsel dan Thibaut Courtois yang mengisi barisan pertahanan dan menjadi tembok terakhir bagi Belgia. Tim ini sebenarnya mengalami krisis pemain belakang. Apabila mereka memiliki bek murni yang bisa membantu untuk menjaga jantung pertahanan sendiri, maka Belgia akan menjadi tim yang sempurna baik dalam serangan maupun bertahan. Sayangnya, kondisi terkini mereka membuat kelemahan utama mereka adalah serangan balik cepat dari musuh.

Roberto Martinez kembali dipercaya untuk memimpin strategi Timnas Belgia. Keberhasilannya membawa Belgia menempati posisi ketiga pada Piala Dunia Rusia 2018 lalu menjadi alasan utama mengapa pelatih ini tetap digunakan. Padahal, pria kelahiran Balaguer, Spanyol, ini tidak banyak memiliki penghargaan. Menurut kami, strategi yang digunakannya terlalu kaku, akan tetapi para pemain terbaik Belgia sanggup untuk menutupi kelemahannya hingga tidak terlihat oleh publik.

Eden Hazard, juga kembali dipercaya untuk menjadi kapten Timnas Belgia. Banyak yang mengatakan bahwa Hazard adalah pemain kesayangan sang pelatih. Itulah sebabnya meski bukan pemain terbaik Belgia, Hazard selalu dipilih untuk menjadi yang utama, baik untuk melakukan tendangan bebas maupun sebagai eksekutor tendangan pinalti. Padahal, kemampuannya jauh berada dibawah Lukaku. Perselisihan juga sering terjadi akibat Hazard, beberapa kali di dalam tim dan seringkali terjadi di dalam klub yang dinaunginya. Hal tersebut mungkin menjadi alasan mengapa meski tergabung bersama Real Madrid, dirinya sangat jarang dimasukkan ke dalam tim inti.
Eden Hazard mungkin bisa menjadi salah satu pemain terbaik pada kontes Piala Dunia Qatar 2022 ini jikalau dirinya mampu menurunkan tingkat keegoisannya dan bermain baik dengan tim. Dan saat hal itu terjadi, kesempatan Belgia untuk menjadi Juara bukan lagi mimpi belaka.