Iran yang sepakbola nya lumayan kuat untuk zona Asia berhasil mendapatkan tiket ke Brasil setelah mengalahkan Korea Selatan baik kandang maupun tandang di babak kualifikasi piala dunia Brasil 2014.
Iran yang sangat anti barat tentu saja berambisi untuk bertanding dan mengalahkan negara negara Eropa ataupun Amerika Serikat namun sebelum itu mesti berjuang keras di Grup F dalam merebut tiket runner up bersaing dengan Nigeria dan Bosnia Herzegovina. Argentina yang juga berada di Grup F tentu saja bukan level Iran.
Kekuatan Timnas Iran sebagai berikut :
1. Striker Reza Ghoochannejhad ( Standard Liege ) yang saat junior membela timnas junior Belanda namun kini membela negara asalnya Iran tentu saja membuat amunisi yang cukup buat lini serang Iran ( hal ini terbukti di babak kualifikasi Reza tidak pernah absen menjebol gawang lawan di partai pamungkasnya ). apalagi ditambah dengan adanya Javad Nekounam yang memiliki tembakan jarak jauh yang akurat membuat Iran pantas di perhitungkan di Grup F ini.
2. Unggul atas Korea Selatan menunjukkan sepakbola Iran yang meningkat drastis belakangan ini dan di prediksi bisa melaju ke babak selanjutnya jika bisa mengalahkan Nigeria.
3. Sikap seluruh pendukung fanatik Iran yang anti barat membuat skuad Iran sangat ngotot untuk bisa lolos fase grup dan bertanding dengan tim negara Eropa.
Kelemahan Timnas Iran sebagai berikut :
1. Lini tengah dan lini belakang Iran yang melempem membuat penampilannya biasa biasa saja. Apalagi di ajang piala dunia yang di Isi oleh negara negara kuat.
2. Pelatih Carlos Queiroz yang tidak di dukung penuh oleh masyarakat Iran membuatnya tidak bisa bekerja fokus pada sepakbola namun juga harus menghadapi tekanan tekanan media lokal.
Nah di lihat dari kekuatan dan kelemahan diatas, praktis posisi runner up saja yang masih lowong di Grup F. Jadi antara Iran atau Nigeria yang terpeleset dan salah satu negara bisa melenggang ke babak selanjutnya. Mustahil bin mustajab jika Iran ataupun Nigeria mengincar juara grup F jika ada Argentina disana. kata pengamat sepakbola ” Jangan mimpi di siang bolong “. demikian dilaporkan oleh arenascore yang merupakan agen bola.